Viral! Pencuri Motor Mau Balikin Hasil Curian nya Setelah Tahu Korbannya Anak Yatim

Pencuri Niat mengembalikan karena mengetahui Korban Adalah anak yatim

Pencurian Tersebut terjadi di sebuah mini market.

LIPUTANCIKARANG.com – VIRAL – Seorang pencuri motor mendadak viral setelah menyatakan penyesalannya dan berniat mengembalikan motor Honda Vario yang telah dicurinya. Keputusan ini diambil setelah ia mengetahui bahwa pemilik motor adalah seorang anak yatim yang baru saja mulai bekerja.

Kisah ini pertama kali beredar di media sosial setelah seorang pengguna Facebook membagikan permohonannya kepada pelaku pencurian motor yang terjadi di Indomaret Mantrijeron, Yogyakarta.

“Saya hanya ingin mengetuk hati orang yang mencuri motor Vario di Indomaret Mantrijeron tanggal 3 malam. Saya tahu Anda hanya memenuhi kebutuhan hidup, tapi Anda tidak tahu bahwa motor itu adalah kepunyaan seorang yatim piatu,” tulis akun Facebook Agus Wahyu, dikutip Liputancikarang.com , Jumat, 7 Maret 2025.

Pemilik motor membuat posting di group WhatsApp Jogja bahwa ia adalah seorang anak yatim dan diketahui oleh sang pencuri pemberitahuan motor hilang tersebut.

Lebih lanjut, Agus mengungkapkan bahwa motor tersebut merupakan satu-satunya peninggalan almarhumah ibu korban.

“Harta satu-satunya peninggalan almarhumah ibunya itupun masih kredit dan sekarang harus tetap membayar kredit kendati motornya hilang. Padahal, anak tersebut baru dua hari bekerja di Indomaret Mantrijeron. Sekarang dia bingung harus bekerja pakai apa, sementara rumahnya berada di Jalan Plered, Banguntapan.” jelasnya

Ia juga berharap pelaku masih memiliki hati nurani untuk mengembalikan motor tersebut.

“Monggo, kalau masih ada hati njenengan yang mencuri motor, anak tersebut tinggal di Kepuh Wetan RT 4 Wirokerten, Banguntapan, Bantul. Saya tahu Anda masih punya hati nurani, apalagi terhadap anak yatim piatu.” tandasnya

Pelaku Pencuri Melihat Ada Postingan Bahwa Motor yang di Curi nya adalah Milik Seorang Anak Yatim, dan ia Niat mengembalikan

Tak lama berselang, sebuah akun Facebook anonim yang diduga sebagai pelaku pencurian mengunggah pesan berisi permintaan maaf dan niatnya untuk mengembalikan motor.

“Kebetulan saya pelaku yang mengambil Vario plat AB 3108 TR di Indomaret Mantrijeron tanggal 3 malam. Saya berniat mengembalikan, namun saya takut identitas saya diketahui oleh korban dan warga sekitar. Jika memang pemilik motor mau menerimanya kembali, tolong komentar, dan saya akan sampaikan di mana titik lokasi saya akan menyimpan motor Vario itu,” tulisnya.

Di duga pelaku yang mengakui mencuri motor korban yang membuat pemberitahuan kalo niat ingin balikin motor si pemilik Anak Yatim tersebut di duga ia takut dosa.

Ia pun menyampaikan permohonan maaf.

“Sebelumnya mohon maaf atas kekhilafan yang terjadi.”

Unggahan ini memicu berbagai reaksi dari warganet. Sebagian besar menyayangkan aksi pencurian tersebut, tetapi ada pula yang mengapresiasi niat pelaku untuk mengembalikan motor.

“Mohon kalau sudah dikembalikan, maafkan dia, karena sudah dengan rendah hati mengakui dan mengembalikan,” komentar salah satu pengguna Facebook.

Hingga berita ini ditulis, belum ada kepastian apakah motor tersebut telah dikembalikan atau belum. Namun, peristiwa ini menjadi pengingat bahwa penyesalan selalu memiliki tempat, bahkan bagi mereka yang telah melakukan kesalahan.

Editor : Edy Setiady

Baca Juga :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Presiden Prabowo Cek Langsung Banjir di Bekasi Beri dukungan Moril dan Buka Puasa Bersama

Ming Mar 9 , 2025
Kata warga Bekasi saat di Tinjau langsung oleh Pak Presiden Pak Prabowo : Merakyat dan Humble LIPUTANCIKARANG.com – KABUPATEN BEKASI, BABELAN – Presiden RI Prabowo Subianto mengunjungi masyarakat yang terdampak bencana banjir di Kampung Tambun Inpres, Desa Buni Bakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (8/3) untuk mengecek langsung keadaan para […]

Berita Pilihan